google-site-verification: googled93a9cab977745d2.html TUGAS SEKOLAH FUN: PROSES GERHANA BULAN DAN DAMPAKNYA

Search This Blog

Friday, 23 February 2018

PROSES GERHANA BULAN DAN DAMPAKNYA

 GERHANA BULAN DAN DAMPAKNYA

 GERHANA BULAN

1. PENGERTIAN GERHANA BULAN
Fenomena gerhana bulan adalah fenomena yang jarang terjadi di suatu wilayah di bumi. Fenomena gerhana bulan ini merupakan fenomena tertutupnya bulan oleh bayangan dari bumi sehingga bulan akan nampak terkikis hingga akhirnya hilang seperti tidak terlihat lagi. Fenomena gerhana bulan ini terjadi ketika posisi bulan, bumi, dan matahari berada pada satu garis lurus. Dan posisi yang unik ini tidak terus- terusan terjadi namun hanya beberapa kali atau setiap periode saja.

Pengertian gerhana bulan adalah peristiwa matahari, bumi, dan bulan terletak pada satu garis sehingga bayangan bumi menutupi sebagian atau keseluruhan bulan. Proses terjadinya gerhana bulan dari wikipedia adalah saat bumi berada di antara matahari dan bulan pada satu garis yang sama. Akibatnya, sinar matahari tidak sampai ke bulan karena terhalang oleh bumi.   

2. PROSES TERJADINYA GERHANA BULAN
Gerhana bulan merupakan satu peristiwa yang terjadi dimana kedudukan matahari, bumi, dan bulan berada pada satu garus lurus, sehingga bayangan bumi menutupi sebagian ataupun keseluruhan bulan. Proses terjadinya gerhana bulan ini dimulai saat bumi berada di antara matahari dan juga bulan pada satu garis yang sama. Hal ini mengakibatkan sinar matahari tidak sampai ke bulan karena terhalang oleh bumi.
Gerhana bulan ini bisa terjadi karena pada saat bumi berada di antara matahari dan juga bulan dalam posisi sejajar seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Pada hal demikian bumi akan menghalangi sinar matahari yang menuju ke bulan, sehingga permukaan bulan akan tertutupi oleh bayangan bumi.
Proses terjadinya gerhana bulan ini lebih lama jika dibandingkan dengan matahari, meskipun perbedaan waktunya hanya beberapa menit saja. Seperti halnya gerhana matahari, proses terjadinya gerhana bulan ini  sebagai berikut:
1.      Dimulai ketika bulan yang bersinar terang tiba-tiba tertutup sedikit demi sedikit oleh bayangan hitam. Bayangan hitam tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah bayangan dari bumi sendiri.
2.      Setelah itu lama-kelamaan bulan yang bulat tadi akan tertutup semakin lama semakin banyak hingga bulan hanya terlihat sebagian dan semakin lama bumi akan terlihat meyabit.
3.      Setelah mulai menjadi menyabit, lama- kelamaan bulan akan tampak menghilang karena tertutup penuh oleh bayangan bumi. Ketika saat inilah kita tidak dapat melihat bulan dan bulan seperti menghilang.
4.      Setelah bulan tertutup semua dan tampak seperti menghilang, kemudian kita akan menyaksikan bulan kembali muncul dari arah yang pertama kali bulan itu menghilang. Munculnya bulan ini dimulai dari bentuk bulan tersebut sabit, setelah itu bulan tersebut semakin lama akan semakin kelihatan dan menjadi setengah, dan semakin lama akan semakin utuh sehingga tampak lagi seperti semula.
Itulah beberapa proses terjadinya gerhana bulan ini dari awal hingga akhir. Gerhana bulan sendiri ketika terjadinya akan membutuhkan waktu beberapa menit hingga berjam lamanya. Ketika terjadi gerhana bulan ini masyarakat biasanya akan menyaksikan dari menghilangnya bulan dari bagian sedikit sampai munculnya bulan kembali hingga utuh seperti sedia kala.

3. JENIS-JENIS GERHANA BULAN
Gerhana bulan yang terjadi di bumi ini ternyata dibedakan menjadai beberapa jenis dan hanya tidak satu jenis saja. Secara umum gerhana bulan ini dibedakan menjadi tiga, yaitu gerhana bulan total, gerhana bulan sebagian, dan gerhana bulan penumbra. Penjelasan mengenai masing- masing jenis gerhana ini adalah sebagai berikut:


1. Gerhana bulan total
Gerhana bulan total merupakan gerhana bulan dimana semua bagian dari bullan akan tertutup oleh bayangan bumi, sehingga bulan akan tampak tertutup semua. Gerhana bulan total ini dapat dibedakan lagi menjadi dua macam yakni gerhana bulan total dan gerhana bulan total +.
·         Gerhana bulan total adalah gerhana yang terjadi pada saat bulan berada tepat pada daerah NTT, dan pada saat yang demikian warna bulan menjadi merah namun warna merah tersebut tidaklah rata.
·         Gerhana bulan total + adalah gerhana yang terjadi pada saat bulan melalui titik pusat daerah umbra, dan pada saat ini warna bulan menjadi merah merata. Pada saat seperti ini bulan akan tampak menakjubkan sekaligus mengerikan jika dipandang dari bumi.
Saat terjadi gerhana bulan total ini maka bulan akan terlihat berwarna kemerahan. Hal ini berhubungan dengan lapisan atmosfer bumi. Di suatu daerah tertentu atau suatu negara tertentu, gerhana bulan total akan terlihat lebih merah daripada di daerah lain. Hal ini menandakan bahwa jika bulan berwarna lebih merah, maka suatu tempat tersebut memiliki tingkat polusi yang semakin kuat.
2. Gerhana bulan sebagian
Pada gerhana sebagian ini, bumi tidak seluruhnya menghalangi bulan dari sinar matahari. Sedangkan sebagian permukaan bulan yang lainnya berada di daerah atau area penumbra. Sehingga masih ada sebgaian dari sinar matahari yang sampai ke permukaan bulan dan dapat dilihat manusia dari bumi. Inilah yang disebut sebagai gerhana bulan sebagian.
3. Gerhana bulan penumbra
Jenis gerhana bulan yang selanjutny adalah gerhana bulan penumbra. Gerhana bulan penumbra berarti seluruh bagian bulan berada di bagian penumbra. Dengan demikian bulan masih dapat terlihat oleh manusia yang berada di bumi meskipun secara samar- samar dan dengan warna yang suram.
Itulah beberapa jenis dari gerhana bulan. Bila kita menyimak pengertian dari masing- maing gerhana bulan, maka kita akan menemukan beberapa istilah yang khas. Istilah- istilah tersebut antara lain adalah umbra dan juga penumbra. Yang dimaksud dengan umbra sendiri adalah daerah diantara bumi dan juga bulan yang tidak terkena cahaya matahari atau yang gelap. Sedangkan penumbra merupakan daerah diantara bumi dan juga bulan namun yang terkena sinar matahari atau daerah di antara bumi dan matahari yang masih tersinar oleh sinar matahari.
Cara Melihat Proses Terjadinya Gerhana Bulan
Banyak orang yang berantusias untuk menyaksikan proses terjadinya gerhana bulan ini pada saat terjadi gerhana bulan. Namun tahukah Anda bagaimana cara untuk melihat gerhana bulan ini dengan jelas? Setiap tahunnya. Diperkirakan gerhana bulan bisa terjadi hingga sejumlah lima kali. Namun gerhana bulan total lebih jarang terjadi daripada gerhana bulan sebagian maupun penumbra. Jika terjadi gerhana matahari, kita tidak boleh melihat dengan mata telanjang atau melihat secara langsung tanpa menggunakan alat pengaman. Namun berbeda halnya dengan gerhana bulan. Pada saat melihat gerhana bulan, kita diperbolehkan melihat secara langsung atau dengan menggunakan mata telanjang tanpa menggunakan alat pengaman. Hal ini karena sinar dari bulan tidak mengandung radiasi kuat seperti yang dimiliki oleh matahari. Sehingga manusia yang ada di bumi bisa melihatnya dengan aman.
Ada cara- cara tertentu untuk dapat menikmati gerhana bulan ini agar terlihat jelas, yakni dengan menggunakan alat- alat tertentu. alat yang dapat digunakan untuk melihat gerhana bulan ini agar terlihat jelas adalah teropong dan juga teleskop. Dengan menggunakan teropong dan juga teleskop maka kita akan lebih jelas melihat prosesi gerhana bulan ini.

4. DAMPAK GERHANA BULAN
Berikut adalah dampak gerhana bulan yang perlu Anda ketahui.
1. Mempengaruhi pada ombak laut
Ya, gerhana bulan akan berpengaruh langsung pada ombak di lautan khususnya pada pergerakan ombak atau gelombang dalam sejumlah perairan di Indonesia dan luar. Namun, meskipun begitu dampak yang ditimbulkan juga masih dinilai normal, khususnya yang diakibatkan oleh gerhana bulan total. Peristiwa yang dapat diamati dari wilayah Asia, Australia, Eropa, Afrika, dan juga Amerika Utara. Biasanya pergerakan ombak yang diakibatkan gerhana hanya akan mencampai 1 sampai 1,5 meter saja sehingga tidak begitu mengkhawatirkan. Beberapa wilayah di Indonesia yang biasanya akan terpengaruh seperti perairan Laut Timor, Laut Flores, Laut Sawu, Selat Sape, Selat Rote, Selat Ombak, sampai Selat Arafuru. Untuk para nahkoda atau nelayan tidak perlu merasa khawatir karena ini tidak akan begitu mengganggu aktivitas.
2. Dampak untuk mata
Apakah gerhana bulan bisa berdampak untuk kesehatan mata? Jawabannya adalah tidak. Gerhana bulan tidak akan berdampak bahaya untuk kesehatan mata. Namun, jika yang Anda lihat adalah gerhana matahari maka bisa dipastikan hal tersebut akan berdampak untuk mata dan membuat kerusakan sementara pada retina mata Anda.
3. Gerhana bulan meningkatkan sebaran nyamuk
Ya, kerap kali saat gerhana bulan kita akan merasakan nyamuk sangat banyak dari pada biasanya.  Hal tersebut juga diteliti dan benar adanya. Menurut beberapa penelitian dampak gerhana bulan akan membuat beberapa jenis nyamuk berkeliaran seperti, Aeder, Anopheles, Culex dan juga Psorophora.
4. Dampak secara psikologi
Konon katanya gerhana bulan sangat berhubungan dengan kesehatan mental manusia. Apakah benar? Faktanya terjadi gerhana bulan memang bisa saja mempengaruhi mood Anda. Namun, sebenarnya hal ini sangat berkaitan dengan kondisi tekanan darah serta ritme jantung Anda yang cenderung akan naik dikarenakan gelombang air laut yang berubah tinggi dibandingkan biasanya. Ini biasanya akan terjadi pada sebagian orang pesisir saja.
5. Malam menjadi lebih gelap
Ya, kondisi malam akan lebih gelap dari biasanya mungkin akan Anda rasakan merupakan dampak lain dari gerhana bulan. 1 hal yang kemungkinan besar cukup membahayakan dari gerhana bulan adalah kondisi bulan yang tidak terang dibandingkan waktu biasanya. Sehingga kemungkinan besar suasana yang ada disekitar Anda menjadi lebih dan sangat gelap. Jika Anda tidak berhati-hati maka kemungkinan besar Anda bisa tersandung saat keluar malam.

5. FAKTA MENARIK SEPUTAR GERHANA BULAN
 fakta soal gerhana bulan dan dampaknya bagi tubuh.
1. Menonton gerhana bulan tidak memberikan dampak berbahaya bagi mata. Tidak seperti menonton gerhana matahari yang dapat berefek pada kerusakan sementara retina mata.
2. Menurut literatur Allopathy, tidak ada dampak berbahaya gerhana bulan bagi kehamilan. Sehingga ibu hamil aman dalam menyaksikan gerhana bulan.
3. Tidak ada ilmu pengetahuan yang menyebutkan bahwa melahirkan saat gerhana bulan dapat berakibat kecacatan pada anak. Bila masih ragu, maka sebaiknya Anda melakukan tindak pencegahan.
4. Gerhana bulan seringkali dikaitkan dengan kesehatan mental. Faktanya, gerhana bulan memang dapat mempengaruhi mood. Namun ini sebenarnya berkaitan dengan tekanan darah dan ritme jantung yang cenderung naik karena gelombang air laut yang lebih tinggi dari biasanya.
5. Saat gerhana bulan, biasanya jumlah nyamuk menjadi lebih banyak. Penelitian menyebutkan, jenis nyamuk yang bertambah pada saat tersebut adalah Aedes, Anopheles, Culex, dan Psorophora.
6. Satu hal yang mungkin paling berbahaya dari gerhana bulan adalah bulan tidak bersinar seterang biasanya. Sehingga mungkin suasana di sekitar Anda menjadi lebih gelap. Bila tidak hati-hati, Anda mungkin bisa tersandung ketika berjalan


DAFTAR PUSTAKA
id.wikipedia.org/wiki/Gerhana_bulan
blogbintang.com/contoh-penutup-makalah
Kanginan, Marthen. 2002. Penerbit Eirlangga: Ipa Fisika untuk SMP Kelas IX

No comments:

Post a Comment